Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Rabu, 17 Agustus 2011

KEpribadian orang sukses

Untuk bisa sukses tentunya kita mesti mengetahui dan belajar kepribadiannya. Berikut 7 kepribadian orang sukses berdasarkan kata SUCCESS itu sendiri.

S= Sense of Direction.
U= Understanding.
C= Courage.
C= Charity.
E= Esteem.
S= Self Confidence.
S= Self Acceptance.

1.S= Sense of Direction.
              Sense of Direction , artinya orang sukses itu selalu mempunyai tujuan-tujuan besar dalam hidupnya. Tujuan dalam hal ini adalah segala apa yang menjadi keinginan dan impian seseorang yang sudah di rencanakan untuk dicapai berdasarkan rencana dan strategi-strategi tertentu.Bagaimana dengan anda, sudahkah anda bermimpi dan menjadikan mimpi itu sebagai tujuan untuk kebahagian anda,keluarga anda, dan sahabat-sahabat anda, jika sudah saya ucapkan selamat karena anda  sudah melangkah satu langkah untuk mencapai kesuksesan, lalu jika anda belum bermimpi dan menjadikannya sebagai tujuan jangan khawatir saya akan bantu anda bermimpi karena saya senang bermimpi selain gratis kita juga bebas bermimpi apa saja hehehe.
BAYANGKAN…….
Pagi anda terbangun dengan harumnya secangkir kopi  yang di bawa oleh istri tercinta bayangkanlah NADIA VEGA heheh mumpung lagi mimpi, duduk di halaman belakang sambil membaca koran sesekali anda di panggil anak anda yang sedang asyik berenang , tak berselang lama anda mendapatkan telepon dari kantor bahwa laba perusahaan anda meningkat 100%  karena permintaan konsumen terus meningkat. Kemudian bayangkan liburan keluar negri, rumah mewah, mobil mewah, dan bisa berbagi kebahagian kepada keluarga,sahabat, dan sesama, karena anda akan sangat bahagia ketika anda melihat orang lain bahagia karena anda.(ingat kesuksesan itu pasti bahagia, jika anda memiliki segalanya namun tidak bahagia jangan sebut itu kesuksesan).
Jika kita sudah memiliki mimpi, buatlah strategi atau langkah-langkah kecil untuk mewujudkan mimpi itu.
2. U= Understanding
          Understanding,artinya orang sukses itu mempunyai pemahaman terhadap kesuksesan itu sendiri dan terhadap komponen-komponen yang membentunya. Pemahaman disini berarti memiliki pengetahun yang luas dalam memandang segala persoalan, situasi, orang lain, dan bahkan terhadap diri sendiri. Selain itu kita juga harus memahami karakter kesuksesan itu sendiri. Yang artinya, kita harus benar-benar tahu dan sadar tentang bagaimana kita berinteraksi, bertindak, dan menguasai diri sendiri demi kemajuan segala usaha kita juga perkembangan pribadi kita, termasuk bagaimana cara mencapai kesuksesan dan apa langkah-langkah menuju kesuksesan tersebut.
Penjelasan pertama tadi adalah membuat tujuan, dan yang kedua ini pemahaman, yang artinya kita harus memahami dan menguasai apa-apa dari tujuan kita sehinga kita pun bisa berlenggang meraih segala apa yang menjadi tujuan kita. Saya akan ambil contoh ketika petama kali kita mellihat rumus matematika TC=FC+VC  entah apa yang terlintas dalam pikiran kita tentang huruf-huruf ini, tetapi apabila kita sudah memahami dan mengerti bahwa TC adalah total cost/total biaya, FC adalah fixed cost/ biaya tetap, VC adalah variable cost/biaya berubah , yang berarti untuk mencari total biaya TC harus menjumlahkan biaya tetap FC dan biaya berubah VC, sangat sederhana bukan, begitu juga dengan tujuan-tujuan kita apabila kita sudah memahami dan menguasai akan sangat sederhana untuk di realisasikan.
3. C= Courage.
         Courage, orang sukses itu selalu berani dalam menghadapi segala tantangan, halangan, dan hambatan yang ada dalam hidupnya. Sifat berani itu erat kaitannya dengan percaya diri dalam melakukan berbagai aktifitas sehingga dia tidak perlu merasa takut atau khawatir akan terjadi sesuatu yang menderea dirinya nanti. Pada intinya, orang sukses akan menghadapi segala resiko yang ada, dan selalu melakukan spekulasi dalam mencapai apa yang menjadi tujuannya.
4. C= Charity.
Charity,artinya orang sukses itu selalu murah hati dalam setiap aktivitas dan kehidupannya, karena dia sadar bahwa hidupnya itu tidak sendiri dan kesuksesan yang ia raih itu tidak akan ada artinya bila tanpa orang lain. Murah hati disini selalu memberi dan membantu orang lain yang membutuhkannya. Tidak hanya dalam bentuk materi bisa juga tenaga, pikiran, juga hati yang lapang.
5. E= Esteem.
         Esteem, artinya orang sukses itu selalu mempunyai harga diri yang tinggi sehingga mamu memberikan standar-standar dari setiap aktivitasnya. Pada dasarnya harga diri itu merupakan sebuah kesadaran akan seberapa besar nilai yang di berikan kepada diri sendiri, dengan kata lain harga diri adalah sikap bagaimana anda bisa memberikan sesuatu kepada diri sendiri agar bisa memuaskan batin sehingga tampak percaya diri dan bisa menguasai keadaan yang ada di sekitar anda.
6. S= Self Confidence.
            Self Confidence,  artinya  orang sukses itu selalu percaya diri dalam menjalankan setiap tujuan yang telah ia tetapkan.
7. S= Self Acceptance.
            Self Acceptance, artinya orang sukses itu selalu menerima diri sendiri apa adanya dan bertindak sesuai dengan kapasitas diri sehingga dia tidak pernah menjadi orang lain dalam mencari dan menggali segala potensi yang bisa membawa dirinya ke gerbang kesuksesan.

0 komentar: